Apa Itu Indefeasible Right of Use (IRU)?

Dalam dunia telekomunikasi, Indefeasible Right of Use (IRU) adalah perjanjian kontrak (kepemilikan sementara) atas sebagian kapasitas kabel internasional. Sesuai dengan namanya, kontrak ini memberikan hak penggunaan yang tidak dapat dibatalkan (indefeasible right to use) terhadap kabel tersebut.

Kontrak IRU biasanya ditentukan berdasarkan sejumlah channel dengan bandwidth tertentu. IRU bisa diterapkan pada berbagai sistem komunikasi, seperti kabel tembaga, kabel serat optik, atau satelit.

Umumnya, perjanjian IRU berlangsung selama periode tertentu, biasanya sekitar 25-30 tahun. Selama periode ini, pemilik IRU memiliki hak penuh untuk menggunakan kapasitas jaringan yang diberikan oleh penyedia IRU untuk tujuan yang sah.

Sebagai gantinya, selama masa kontrak, pemilik IRU harus membayar sebagian dari biaya operasional serta biaya tambahan untuk pemeliharaan sistem kabel.

Pemilik IRU biasanya adalah penyedia layanan internet (ISP), yang memanfaatkan hak ini untuk menjamin layanan telekomunikasi internasional bagi pelanggan mereka dalam jangka panjang.

Serat optik IRU sering disebut sebagai dark fiber. Istilah ini merujuk pada serat optik yang menghubungkan dua lokasi tetapi belum memiliki perangkat elektronik yang terpasang. Pemilik IRU bertanggung jawab untuk melit (mengaktifkan) serat optik ini, bukan penyedia kabelnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *